Sabtu, 16 Agustus 2014

Dirgahayu Negeriku

17 Agustus 2014 atau 69 tahun Indonesia merdeka. Gak terasa udah setua itu negeriku ini. semoga ditahun yang mencapai akhir 60 tahunan ini Indonesia bisa semakin maju dan menjadi negara yang mandiri. negara yang bisa dibanggakan oleh seluruh rakyatnya. semoga pemimpin baru yang sebentar lagi dilantik sekitar bulan Oktober bakal bisa menjadi nahkoda dari kapal yang bernama Indonesia untuk tidak karam ditengah mulit-krisis yang melanda negeri ini. Aamin.

Akhirnya...

Tanggal 25 Juli 2014 merupakan hari yang bersejarah dalam hidupku. Tiga tahun menuntut ilmu di perkuliahan dengan suka dan dukanya. Dari yang di php-in dosen sampe hujan-hujanan kekampus. semua terbayar sudah. Perjuangan selama tiga tahun akhirnya berbuah gelar kelulusan dengan IPK yang cukup baik untukku. Sempat merasa putus asa di tengah perjalanan penyusunan tugas akhir dan sempat berpikir untuk ikut sidang tahun depan aja. Tapi orang-orang disekelilingku memotivasi untuk terus berjuang semaksimal mungkin. walau dengan air mata dan keringat, tuntas sudah perjuanganku.